Institut Islam Mamba'ul 'Ulum Surakarta

 

Surakarta, 4 Juli 2025 — Suasana hangat penuh semangat menyelimuti aula Institut Islam Mamba’ul ‘Ulum (IIM) Surakarta saat Program Studi PGMI IIM Surakarta menyambut kunjungan akademik dari Program Studi PGMI UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Kegiatan ini dikemas dalam bentuk seminar kolaborasi pendidikan bertema “Penguatan Penulisan Karya Ilmiah bagi Mahasiswa Pendidikan”, sebagai bentuk sinergi antar perguruan tinggi Islam dalam membangun budaya literasi ilmiah di kalangan mahasiswa.

Sebanyak 52 mahasiswa dan 6 dosen pendamping dari UIN Banten disambut hangat oleh tim hadroh IIM Surakarta, menambah nuansa religius dan kekeluargaan dalam kegiatan yang berlangsung pada Jumat pagi, 4 Juli 2025. Turut hadir pimpinan institusi, dosen, dan mahasiswa dari kedua kampus.

Acara dipandu secara khidmat oleh petugas protokoler Viki Bayu Mahendra, M.Pd, yang juga merupakan dosen Fakultas Tarbiyah IIM Surakarta. Pembukaan acara oleh ibu Praptiningsih, M.Pd.I selaku MC diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars IIM, serta penampilan seni budaya oleh mahasiswa dari kedua kampus.

Rektor IIM Surakarta, Bpk. Edi Muslimin, S.Ag., M.Si, membuka kegiatan secara resmi dan menyampaikan sambutan penuh apresiasi atas terselenggaranya kolaborasi ini. Disusul sambutan dari perwakilan Kaprodi PGMI UIN Banten, Ibu Fitri Meiliawati, M.Sn, selaku Sekprodi yang mengungkapkan pentingnya membangun koneksi akademik lintas institusi sebagai bagian dari peningkatan mutu pembelajaran dan publikasi ilmiah mahasiswa.

Dalam sesi inti seminar, dua narasumber berbagi wawasan dan pengalaman. Ibu Lailla Hidayatul Amin, M.Pd.I dari IIM Surakarta membahas secara mendalam karakteristik dan pemilihan metode penelitian dalam karya tulis ilmiah, sementara Ibu Imroatun, M.Ag dari UIN Banten menyampaikan materi tentang struktur dan strategi publikasi karya ilmiah mahasiswa. Keduanya berhasil membangkitkan antusiasme peserta melalui diskusi interaktif dan inspiratif.

Seminar ini dimoderatori oleh Ibu Iffah Muhlisah, M.Pd., dosen PGMI IIM Surakarta. Sebagai bentuk apresiasi, panitia menyerahkan sertifikat dan cendera mata kepada para narasumber.

Seluruh rangkaian kegiatan disiapkan dan dilaksanakan oleh mahasiswa BEM Fakultas Tarbiyah IIM Surakarta, yang bertugas sebagai panitia pelaksana. Dengan semangat kolaboratif dan profesionalisme, para mahasiswa berhasil menjalankan tugas dengan baik dan menjadi tuan rumah yang membanggakan.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Bpk. Alfian Eko Rochmawan, M.Pd.I, dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama serta ramah tamah antar peserta dan dosen dari kedua institusi.

Seminar kolaborasi ini tidak hanya menjadi ajang bertukar ilmu, tetapi juga mempererat hubungan antarlembaga dalam semangat pengembangan pendidikan Islam yang unggul, ilmiah, dan integratif. Rencana tindak lanjut berupa kerja sama penulisan artikel dan seminar daring bersama pun mengemuka dalam diskusi informal antar dosen setelah acara.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top