
Institut Islam Mamba’ul ‘Ulum Surakarta, hari ini (Selasa, 6 /8/2024) mengadakan pertemuan dengan Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Sragen. Pertemuan dan kerjasama ini bertujuan untuk mensosialisasikan program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) kepada mahasiswa S1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) dan Sekolah Pascasarjana.
Dalam hal ini Wakil Rektor III Mukhlis FR, MSi, Gugus Penjamin Mutu PIAUD Erlina Intan Apriliani, MPd. dengan Tim menyatakan, “Pertemuan ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di wilayah Sragen. Melalui sosialisasi RPL, kami berharap dapat membuka peluang bagi para praktisi PAUD untuk melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang yang lebih tinggi yaitu melanjutkan S1 PIAU yang belum sarjana, serta bagi yang sudah S1 bisa melanjutkan ke Sekolah Pasca Sarjana di IIM Surakarta.”
Ketua Himpaudi Kecamatan Sidoharjo, Novi Manisyastuti, S.Pd., menambahkan, “Kami sangat antusias dengan pertemuan & kerjasama ini. Program RPL akan sangat bermanfaat bagi anggota kami yang ingin meningkatkan kualifikasi akademik mereka sambil tetap aktif mengajar.”
Sosialisasi RPL akan dilaksanakan melalui serangkaian workshop dan seminar yang akan diselenggarakan di berbagai PAUD di Kecamatan Sidoharjo. Kegiatan ini akan melibatkan dosen dari Program Studi PIAUD dan Sekolah Pascasarjana IIM Surakarta sebagai narasumber. Program RPL sendiri merupakan pengakuan atas capaian pembelajaran seseorang yang diperoleh dari pendidikan formal, non-formal, informal, atau pengalaman kerja ke dalam pendidikan formal. Hal ini memungkinkan para praktisi PAUD untuk mendapatkan pengakuan atas pengalaman kerja mereka dan mempercepat proses penyelesaian studi mereka.
Kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan minat para pendidik PAUD di Kecamatan Sidoharjo untuk melanjutkan pendidikan mereka, yang pada akhirnya akan berdampak positif pada kualitas pendidikan anak usia dini di wilayah tersebut.
Penulis : Dr. Sukari